Corporate Events Desa Wisata Pule, Bangli, Bali

Corporate Events seperti Team Building atau Outbound, Outing, dan Gathering sangat tepat memilih lokasi di Desa Wisata Pule, Bangli, Bali. Acara untuk perusahaan seperti ini tentunya harus tepat pada apa yang menjadi tujuan. Berbagai paket dan tema bisa dipersiapkan, menyesuaikan durasi, tingkat usia peserta, anggaran atau biaya, dan sebagainya. Sudah barang tentu segala yang akan dipersiapkan untuk menuju kesuksesan acara adalah skala prioritas utama.

Tidak hanya perusahaan, namun kantor atau pun jenis organisasi lainnya, saat ini sering menyelenggarakan program Team Building atau Outbound, Outing dan Gathering. Dimana secara umum, tujuannya adalah peningkatan pada Sumber Daya Manusia, atau yang sering disingkat dengan sebutan SDM. Dengan meningkatkan SDM pada sebuah organisasi, maka akan menjadi pemahaman bahwa telah menjaga aset terbesar pada sebuah perusahaan, kantor, atau organisasi tersebut.

Dukungan alam yang mempesona dan alami, adat, budaya, kuliner, serta team yang kreatif dan telah berpengalaman, maka acara yang akan diselenggarakan akan memenuhi keinginan costumer. Berdiskusi tentang konsep singkat pada awal komunikasi, menuju pada penawaran harga yang akan dikirimkan melalui proposal, dan akan menuju pada check lokasi atau inspection, setelah itu disempurnakan lagi untuk mencapai tujuan dari acara yang akan dirancang, sehinga yakin akan menjadikan acara sukses.

Outbound

Outing

Gathering

Outbound atau Team Building, Outing dan Gathering adalah program perusahaan, kantor, atau jenis organisasi lainya yang dapat dirancang dengan berbagai tema di Desa Wisata Pule. Perpaduan potensi alam dan budaya serta team yang kreatif dan telah berpengalaman akan menjadi pendukung untuk kesuksesan acara

Corporate Events di Bali Berlokasi Strategis

Lokasi Desa Wisata Pule Bangli yang terletak di tengah-tengah Pulau Bali dapat dikatakan sangat strategis, sebab Bangli secara geografis berada diantara kabupaten lainya di Bali, sehingga peserta corporate events dapat menuju ke beberapa obyek atau kawasan wisata lainnya dengan hitungan jarak waktu yang tidak begitu lama.

10 menit menuju Desa Wisata Penglipuran
15 menit menuju Tukad Cepung Waterfall
20 menit menuju Kintamani
20 menit menuju Tibumana Waterfall
25 menit menuju Kato Lampo Waterfall
35 menit menuju start point Mount Batur Sunrise Trekking
40 menit menuju Toya Devasya Natural Hot Sping
45 menit menuju Ubud
1,5 jam menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai, Denpasar

Harga Corporate Events

Price

  • Menyesuaikan Jumlah Peserta dan Rencana Acara Yang Akan Diselenggarakan

Note: Khusus Harga Doemestik

Inclusions

  • Sesuai Penawaran Harga Yang Akan Disepakati

Itinerary

  • Sesuai Penawaran Harga Yang Akan Disepakati

Term & Condition

  • Pemesanan maksimal 2 hari sebelum tanggal program (disarankan agar jauh hari untuk menghindari full booking)
  • Pemesanan atau booking dengan pembayaran DP 50%
  • Pembayaran pelunasan ketika tiba di Desa Wisata Pule
  • Pembatalan atau cancelation fee dikenakan 50 % sesuai DP yang telah dibayarkan.
  • DP 50 % akan dikembalikan jika terjadi sesuatu yang diluar perkiraan (Force Mayor) sehingga program tidak dapat dilaksanakan, yaitu seperti gempa bumi, kebakaran hutan yang hebat, dan situasi gawat darurat lainya.

Message:

9 + 11 =

Desa Wisata Pule

+62 822 4737 4284
(Call or WhatsApp)

Banjar Pule, Desa Kawan, Kabupaten Bangli, Bali 80613

info@desawisatapule.com

Social Media Follow: